HOME

17 Maret, 2023

KARAKTERISTIK PERKEMBANGAN KEPRIBADIAN MASA REMAJA SERTA IMPLIKASINYA DALAM PENDIDIKAN

 A.  PEMAHAMAN TENTANG KEPRIBADIAN REMAJA

a.    Makna Kepribadian

Kepribadian secara etimologi merupakan terjemahan dari bahasa Inggris “personality”. Sedangkan istilah personality secara etimologi berasal dari bahasa latin “person” (kedok) dan “personare” (menembus). Pengertian secara terminologi menurut pendapat para ahli antara lain:

May mengartikan kepribadian sebagai “a social stimulus value”. Jadi menurutnya cara orang lain mereaksi, itulah kepribadian individu. Dalam kata lain, pendapat orang lain yang menentukan kepribadian individu itu.

Kepribadian dapat juga diartikan sebagai kualitas prilaku individu yang tampak dalam melakukan penyesuaian dirinya terhadap lingkungan secara unik.  Salah satu kata kunci dari defenisi kepribadian adalah penyesuaian.

b.    Makna Kepribadian Remaja

masa remaja adalah masa peralihan dari masa kanak-kanak menuju masa dewasa. Fase remaja merupakan fase yang sangat unik karena pada fase tersebut seseorang akan mengalami perubahan secara jasmani maupun rohani.

Fase remaja merupakan saat yang paling penting bagi perkembangan dan integrasi kepribadian. Faktor-faktor dan pengalaman baru yang tampak terjadinya perubahan kepribadian pada masa ramaja meliputi:

Perolehan pertumbuhan fisik yang menyerupai masa dewasa.

Kematangan seksual yang disertai dengan dorongan-dorongan dan emosi baru.

 Kesadaran terhadap diri sendiri, keinginan untuk mengarah diri dan mengevaluasi kembali   tentang standar (norma), tujuan dan cita-cita.

 Kebutuhan akan persahabatan yang bersifat heteroseksual, berteman dengan pria dan wanita.

Munculnya konflik sebagai dampak dari masa transisi antara masa anak dan masa dewasa.

B.  KARAKTERISTIK REMAJA DAN PEMUDA

a. Remaja Awal

1.    KarakteristikMental:

Remaja terjaga tetapi  terpaku pada periode suka berkhayal.

Remaja belajar dengan cepat.

Remaja mulai mendapatkan rasa tertarik pada hal-hal yang khusus.

2.         Karakteristik  Fisik:

Kesehatan bagus, hanya nomor kedua setelah masa periode pra-remaja.

Perkembangan fisik sangat cepat dengan nafsu makan yang kuat menyertai masa pertumbuhan ini.

Otot-otot berkembang atau kegagalan koordinasi untuk menjaga tahap perkembangan struktur tulang menyebabkan kecenderungan menuju kejanggalan atau kekakuan.

3.         Karakteristik Sosial

Usia ini adalah usia yang menunjukkan kesetiaan pada kelompok, dengan satu ketakutan  bahwa dirinya berbeda dengan kelompoknya

Remaja mencari lebih banyak kebebasan secara individu dengan suatu ketajaman batin yang baru menunjukkan kwalitas secara pribadi.

Keinginan untuk encari uang sering melanda anak remaja pada usia ini, menghasilkan keinginan untuk lepas dari sekolah

Pada usia ini juga sering terjadi pergantian suasana hati.

4.         Karakteristik Kerohanian

Ketertarikan pada hal-hal kerohanian berkurang secara drastis pada usia ini tetapi remaja dipengaruhi oleh tingkah laku teman-teman sepergaulannya.

Kesadaran dalam beribadah seperti ikut ibadah salat di masjid,pengajian-pengajian,dsb.

Ini adalah usia dimana cita-cita untuk pekerjaan seumur hidup sering akan ditentukan.

b.      Remaja Pertengahan (16/17)

        Pertumbuhan berlanjut dengan cepat, anak muda dalam banyak hal mencapai ketinggian fisiknya pada akhir periode usia ini

1. Karakteristik Mental:

Remaja berada pada usia dimana dia akan senang sekali bertanya segala sesuatu dan ingin bukti sebelum dia menerimanya.

Mereka mempunyai rasa hormat yang besar terhadap “bea siswa” dan sering cenderung  untuk mengambil satu jawaban atas sesuatu yang akan dipegang menjadi  bukti bahwa seserang mempunyai nama besar.

Prinsip-prinsipnya sekarang mulai dipertajam, dan mereka benar-benar merencanakan cara untuk mencapainya.

2. Karakteristik Fisik:

Seksualitas berkembang terus, suatu  kekuatan untuk berurusan dengan hal ini.

Tinggi dan berat badan mencapai 85% dari usia pada masa dewasa.

 Otot-otot  menjadi berkembang dan mereka suka latihan-latihan kebugaran fisik.

3. Karakteristik Sosial:

Mereka suka berkelompok-kelompok dan ingin dikelilingi oleh teman-teman istimewanya

Kritis, sering kasar dalam menyampaikan pendapatnya kepada orang lain.

Sangat peka, dan sering dipengaruhi oleh pendapat orang banyak dan apa yang dipikirkan oleh kelompoknya adalah pasti baik untuk dilakukan.

4. Karakteristik Kerohanian:

Mereka terus berkembang dalam pengenalan akan nilai-nilai sosial dan nilai-nilai kerohanian menjadi terutama, dengan alasan akan pergaulan yang salah, mereka akan kehilangan daya tarik.

Apa yang belum dilakukan dalam memberikan pondasi yang akan mendasari dasar pemikirian mereka sekarang menjadi sulit untuk diberikan.

c.       Remaja Akhir (18-24)

Secara fisik, ini adalah waktu yang lambat untuk bertumbuh,  pertumbuhan yang terlambat pada bagian yang lain akan menyesuaikan dengan bagian yang lain. Kepribadian muncul dan karakter menjadi tetap.  Rasa memerlukan orang lain sekarang menemukan jalan keluarnya, tidak dalam grup-grup atau kelompok-kelompok tetapi dalam satu klub, kelompok persaudaraan, tempat satu rumah dan gereja.

Ketertarikan pada lawan jenis telah menemukan pemecahannya melalui cinta dan rumah tangga dan membangun sebuah rumah tangga.

BACA ARTIKEL LAINNYA YANG BERKAITAN:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERVICE KEYBOARD YAMAHA SURABAYA PAK ADI WARSITO Telpn. 081217262829 / 085102297969

    Kami Menerima Panggilan dan Berpengalaman  SERVICE KEYBOARD YAMAHA SURABAYA "Melayani Segala Kerusakan Dari Yang Ringan Sampai Bera...